POTENSI BUDAYA DI KECAMATAN IMOGIRI KABUPATEN BANTUL

by admin|| 10 Maret 2014 || 43.997 kali

...

1. Kecamatan Imogiri terdiri dari delapan desa yaitu Desa Selopamioro, Desa Sriharjo, Desa Wukirsari, Desa Kebonagung, Desa Karangtengah, Desa Girirejo, Desa Karangtalun, dan Desa Imogiri. Benda Cagar Budaya yang ada di Kecamatan Imogiri berupa makam dan masjid : - Makam Imogiri Lokasinya di Desa Wukirsari dan Desa Girirejo, didirikan pada tahun 1632, Kompleks Makam Keluarga Kasunanan Surakarta dan Kasultanan Yogyakarta. - Makam Banyusumurup Lokasinya di Desa Girirejo, periodisasinya Masa Islam, tempat pemakaman Pangeran Pekik dan keluarganya, Rara Oyi dan Patih Danurejo I. - Makam Giriloyo Lokasinya di Cengkehan Desa Wukirsari, periodisasinya Masa Islam, Kompleks Makam Keluarga Raja Surakarta dan Yogyakarta. - Masjid Banyusumurup Lokasinya di Banyusumurup Imogiri, periodisasinya Masa Islam. - Masjid Imogiri Lokasinya di Pajimatan Desa Girirejo.

2. Potensi kesenian yang ada di Kecamatan Imogiri adalah sebagai berikut : - Karawitan Terdapat di Desa Wukirsari, Desa Girirejo, Desa Selopamioro, dan Desa Kebonagung. Organisasi yang tertua adalah Madya Laras terdapat di Desa Wukirsari, berdiri pada tahun 1986. - Ketoprak Terdapat di Desa Wukirsari, Desa Sriharjo, Desa Girirejo, Desa Kebonagung, dan Desa Selopamioro. Organisasi yang tertua adalah Mudha Santosa terdapat di Desa Selopamioro, berdiri pada tahun 1968. - Jatilan Terdapat di Desa Selopamioro, Desa Girirejo, Desa Kebonagung, Desa Karangtengah, dan Desa Sriharjo. Organisasi yang tertua adalah Turangga Seta terdapat di Desa Girirejo, berdiri pada tahun 1970. - Keroncong Terdapat di Desa Girirejo organisasinya Puspita Giri, berdiri pada tahun 1999. - Slawatan Terdapat di Desa Karangtalun, Desa Wukirsari, Desa Kebonagung, Desa Selopamioro, Desa Karangtengah, dan Desa Sriharjo. Organisasi yang tertua adalah Sedyo Rukun terdapat di Desa Karangtalun, berdiri pada tahun 1968. - Laras Madya Terdapat di Desa Imogiri dan Desa Karangtengah. Organisasi yang tertua adalah Krido Budoyo terdapat di Desa Karangtengah, berdiri pada tahun 1970. - Srandul Terdapat di Desa Wukirsari dan Desa Karangtengah. Organisasi yang tertua adalah Mudho Palupi terdapat di Desa Wukirsari, berdiri pada tahun 1984.

3. Upacara adat yang ada di Kecamatan Imogiri adalah sebagai berikut : - Mengisi Air Enceh / Kuras Padasan Lokasinya di Kompleks Makam Imogiri, Girirejo, pelaksanaannya Selasa Kliwon Bulan Suro, upacara mengganti air yang terdapat pada empat padasan, pelaksananya Kraton Yogyakarta dan Surakarta. - Nyekar (Ruwahan) Lokasinya di Kompleks Makam Imogiri, Girirejo, pelaksanaannya Bulan Ruwah, upacara nyekar ke Makam Imogiri yang disertai dengan tumpengan, kenduri ketan dan kolak apem, pelaksananya Kraton Yogyakarta dan Surakarta. - Upacara Merti Dusun Lokasinya di Desa Selopamioro, pelaksanaannya Bulan Suro tiap tahun sekali hari Minggu Pahing. Pelakunya masyarakat Selopamioro. - Upacara Rasulan / Bersih Desa Wukirsari Lokasinya di Desa Wukirsari, pelaksanaannya Bulan Sapar, pelakunya masyarakat Wukirsari. Ungkapan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, telah memberikan hasil panen yang baik selama satu tahun.

Artikel Terpopuler


...
Istilah - Istilah Gamelan dan Seni Karawitan

by admin || 07 Maret 2014

Ada-ada. Bentuk lagu dari seorang dhalang, umumnya digunakan dalam menggambarkan suasana yang tegang atau marah, hanya diiringi dengan gender.    Adangiyah. Nama dari jenis ...


...
Istilah- Istilah Gerakan Tari  Gaya  Yogyakarta

by admin || 05 Maret 2014

Ngithing. Posisi tangan dengan mempertemukan ujung jari tengah ibu jari membentuk lingkaran, sedangkan jari-jari lainnya agak diangkat keatas dengan masing-masing membentuk setengah ...


...
Kanjeng Raden Tumenggung Madukusumo

by admin || 04 Maret 2014

Kanjeng Raden Tumenggung Madukusumo. Dilahirkan pada tanggal 22 Maret 1899 di Yogyakarta Putera Ngabehi Prawiroreso ini pada tahun 1909 tamat Sekolah Dasar di Gading dan Tahun 1916 masuk menjadi abdi ...



Artikel Terkait


...
Layanan Pengadaan Secara Elektronik 2012

by admin || 30 Juli 2013

.



...
PENINGKATAN KUALITAS KOTA PUSAKA (YOGYAKARTA)

by admin || 19 September 2013

.





Copyright@2024

Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta