by admin|| 11 Agustus 2015 || 8.536 kali
Jambore Pencak merupakan kegiatan rutin tahunan yang bertujuan untuk melestarikan pencak silat sebagai seni tradisi beladiri Indonesia . Disamping itu merupakan ajang para pesilat dari berbagai daerah berkumpul di Panggung Budaya Pakualaman bersaing untuk memperebutkan juara Festival Komposisi Gerak Pencak dalam rangkaian Jambore Pencak 2015 yang diadakan oleh Paseduluran Angkringan Silat.Lebih dari 6000 pesilat dari kawasan Jawa Barat hingga Jawa Timur turut serta dalam gelaran yang dilaksanakan mulai tanggal 28-30 Mei 2015.Jambore Pencak tahun ini merupakan kali ke-empat diselenggarakan di Yogyakarta.
SUSUNAN ACARA :
1.Bazaar
Betempat di alun-alun Sewandanan Pakualaman , tanggal 28-30 Mei 2015
2.Workshop Pencak
Bertempat di Balai Kota Yogyakarta, tanggal 29 Mei 2015
3.Festival Komposisi Gerak Pencak
Bertempat di Alun-alun Sewandanan Pakualaman , tanggal 29-30 Mei 2015
4.Lomba Gambar Pencak Silat
Bertempat di Alun-alun Swandanan Pakualaman , tanggal 30 Mei 2015
5.Gebyar Malam Pencak
Bertempat di Alun-alun Sewandanan Pakualaman, tanggal 30 Mei 2015
6.Pawai Raya Pencak
Bertempat di Malioboro , tanggal 31 Mei 2015.
7.Pameran Foto Pencak
Bertempat di Jogja City Mall ,tanggal 27 Juni-3 Juli 2015
SUSUNAN ACARA PEMBUKAAN PAMERAN FOTO PENCAK
a.Sambutan , pukul 15.30 – 15.45 WIB
1.Wakil dari IPSI dan Paseduluran Angkringan Silat
2.Kepala Dinas Kebudayaan DIY
b.Penyerahan Hadiah, 15.50 – 16.05 WIB
-Pengumuman pemenang lomba foto pencak
Juara 1 dan 2 diserahkan oleh Kepala Dinas Kebudayaan DIY
Juara 3 dan Favorit diserahkan oleh wakil IPSI dan Paseduluran Angkringan Silat.
c.Peresmian , 16.10 – 16.20 WIB
1.Pemotongan pita resmi pembukaan Pameran Foto Pencak oleh Kepala Dinas Kebudayaan DIY dalam hal ini diwakili oleh Bapak Drs. Dyah Tetuko.
2.Penampilan Tim Demo PAS saat selesai pita dipotong
d.Acara Santai
-Para tamu undangan berkeliling melihat foto-foto
-Selesai
PAMERAN FOTO PENCAK
Dilaksanakan di Jogja City Mall lantai 2 , yang di kemas dalam frame di sepanjang selasar yang dipamerkan mulai tanggal 27 Juni -3 Juli 2015 , pukul 10.00 – 21.00 WIB.Total ada 44 foto menarik yang dipamerkan .
Dipilihnya mall sebagai lokasi pameran karya lomba fotografi dengan tujuan untuk mendekatkan pencak silat pada masyarakat , menampilkan cerminan luar biasa bagaimana menariknya olahraga yang merupakan budaya asli Indonesia serta tonggak sejarah bagi dunia pencak silat Indonesia karena baru pertama kali ini diadakan pameran fotografi pencak silat.
Dalam acara pembukaan pameran tersebut, pada hari Sabtu,27 Juni 2015 yang dimulai pada pukul 15.30 WIB juga diadakan pemberian hadiah bagi para juara lomba.
Juara I : diraih oleh FB.Anggrahito , hadiah uang Rp. 5.000.000,- dan piagam
Juara II : diraih oleh Jeffry Hanafiah, hadiah uang Rp. 3.000.000,- dan piagam
Juara III : diraih oleh Budi Winarno , hadiah uang Rp. 1.500.000,- dan piagam
Juara Favorit : diraih oleh Agung Wahyudi , hadiah uang Rp. 2.000.000,- dan piagam
Seluruh karya pemenang juga turut dipamerkan dalam acara tersebut.
SUSUNAN PANITIA
PAMERAN FOTO PENCAK
Ketua Panitia :Yosi Poediono ( Paseduluran angkringan silat )
Wakil Ketua Panitia : Warsito ( Cendana Production )
Sie Perlengkapan : Purwanto ( Cendana Production )
Sie Acara : Yunita ( Cendana Production )
Sie Konsumsi : Susi ( Cendana Production )
Sie Dokumentasi : Wahyu Indro Sasongko
Sie Pameran : Ludyarto Bimasena
Eca Agustina
by admin || 07 Maret 2014
Ada-ada. Bentuk lagu dari seorang dhalang, umumnya digunakan dalam menggambarkan suasana yang tegang atau marah, hanya diiringi dengan gender. Adangiyah. Nama dari jenis ...
by admin || 05 Maret 2014
Ngithing. Posisi tangan dengan mempertemukan ujung jari tengah ibu jari membentuk lingkaran, sedangkan jari-jari lainnya agak diangkat keatas dengan masing-masing membentuk setengah ...
by admin || 04 Maret 2014
Kanjeng Raden Tumenggung Madukusumo. Dilahirkan pada tanggal 22 Maret 1899 di Yogyakarta Putera Ngabehi Prawiroreso ini pada tahun 1909 tamat Sekolah Dasar di Gading dan Tahun 1916 masuk menjadi abdi ...