Duta Museum Pergerakan Wanita Indonesia Mengadakan Pelatihan “Ekonomi Kreatif Wanita Masa Kini” di Museum Pergerakan Wanita Indonesia Dengan Program WKM

by museum|| 29 Maret 2022 || || 630 kali

...

Pandemi Covid-19 bagai dua sisi mata uang bagi ekonomi kreatif di tanah air. Selain hantamannya yang dasyat, pendemi juga membuka peluang baru bagi pelaku ekonomi kreatif di Indonesia. Tidak bisa dipungkiri bahwa sektor industri kreatif di seluruh dunia memang terus menggeliat di era milenial sekarang ini. Di Indonesia sendiri, Industri kreatif sangat berperan penting bagi penopang ekonomi, baik itu secara digital maupun konvensional.

 

 

Perempuan dan ekonomi kreatif memiliki keterkaitan yang melekat belakangan ini. Perempuan mendominasi serapan tenaga kerja di sektor industri kreatif. Hal ini tentu menunjukkan bahwa ide dan kreatifitas perempuan tidak bisa disepelekan. Dalam mempelajari keinginan pasar dan mewujudkan dengan sumber daya yang ada, instuisi tajam dari seseorang perempuan mampu mengantarkan perempuan menjalin jaringan komunikasi yang baik, baik di dalam maupun di luar jaringan media sosial, sehingga memudahkan pemasaran produk dan jasa kreatif ke berbagai kalangan. Terutama di negara-negara berkembang dan dalam masa ekonomi transisi, pengusaha wanita banyak menjadi pencetus ide dan pembuat karya asli dari produk yang dihasilkan

 

 

Maka dari itu Duta Museum Pergerakan Wanita selaku fonder dari Sam Florist mengadakan Pelatihan Ekonomi Kreatif Masa Kini. Pelatihan berupa pembuatan Handbouqet yang berbahan dasar hijab. Tujuannya adalah meningkatkan skill keterampilan serta memiliki nilai jual sehingga kedepannya diharapkan dengan adanya pelatihan ini dapat membantu peserta untuk meningkatkan keterampilan dan menjadi pemantik berwiraswasta.

 

 

Acara diselenggarakan di Museum Pergerakan Wanita Indonesia, pada hari sabtu, tanggal 26 Maret 2022. Dimulai pukul 09.00. Kegiatan pelatihan diikuti 22 peserta perempuan. Kegiatan tersebut berkerjasama dengan WKM (Wajib Kunjung Museum) sehingga peserta mendapatkan fasilitas snack, makan siang, dan tour ke 2 Museum yaitu Museum Pergerakan Wanita Indonesia dan Museum Affandi. Kegiatan dibuka dengan perkenalan Duta Museum dan Edukator, dilanjutkan penjelasan singkat mengenai sejarah Museum Pergerakan Wanita Indonesia, dilanjutkan pelatihan pembuatan hanbouqet hijab, dilanjutkan pembagian doorprize untuk peserta yang dapat menjawab pertanyaan dari Edukator dan pemberian souvenir untuk hasil terbaik, dilanjutkan dengan sesi foto bersama, makan siang dan dilanjutkan tour ke Museum Affandi.

 

 

Acara berjalan dengan baik dan lancar, sehingga dengan pelatihan tersebut diharapkan kecerdasan serta kepiawaian perempuan-perempuan Indonesia khususnya tidak bisa lagi dianggap remeh karena dapat berkontribusi terhadap pembangunan. Melalui sektor industri kreatif inilah pemberdayaan perempuan dapat dilaksanakan dengan sangat baik dan memberikan dampak bagi kelangsungan hidup bermasyarakat serta menaikkan martabat sebagai perempuan.

 

Sumber : Duta Museum Pergerakan Wanita Indonesia

 

Berita Terpopuler


...
Siklus Air: Definisi, Proses, dan Jenis Siklus Air

by museum || 04 Juli 2023

Air merupakan salah satu sumber daya alam yang diperlukan untuk kelangsungan hidup makhluk hidup di bumi. Untungnya, air adalah sumber daya alam terbarukan. Proses pembaharuan air berlangsung dalam ...


...
Batik Kawung

by museum || 02 Juni 2022

Batik merupakan karya bangsa Indonesia yang terdiri dari perpaduan antara seni dan teknologi oleh leluhur bangsa Indonesia, yang membuat batik memiliki daya tarik adalah karena batik memiliki corak ...


...
Raden Ayu Lasminingrat Tokoh Intelektual Pertama

by museum || 24 Oktober 2022

Raden Ayu Lasminingrat terlahir dengan nama Soehara pada than 1843, merupakan putri seorang Ulama/Kyai, Penghulu Limbangan dan Sastrawan Sunda, Raden Haji Muhamad Musa dengan Raden Ayu Ria. Lasmi ...


...
Laksamana Malahayati Perempuan Pejuang yang berasal dari Kesultaan Aceh.

by museum || 12 September 2022

Malahayati adalah salah seorang perempuan pejuang yang berasal dari Kesultanan Aceh. Sebagai perempuan yang berdarah biru, pda tahun 1585-1604, ia memegang jabatan Kepala Barisan Pengawal Istana ...


...
Pahlawan Perintis Pendidikan Perempuan Jawa Barat Raden Dewi Sartika (1884-1947)

by museum || 24 Mei 2022

Raden Dewi Sartika dilahirkan tanggal 4 Desember 1884 di Cilengka, Jawa Barat, puteri Raden Somanagara dari ibu Raden Ayu Rajapermas. Dewi Sartika menumpuh Pendidikan di Cicalengka. Di sekolah ia ...



Berita Terkait


...
SEMINAR PARTISIPASI PEREMPUAN DALAM TOKOH PEWAYANGAN NUSANTARA: JEJAK, PERAN, DAN RELEVANSI

by museum || 03 Maret 2021

Halo Sahabat MuseumKeterlibatan perempuan di berbagai bidang turut dikemas dalam lakon pewayangan. Mulai dari berperang, berpolitik, dan berkeluarga. Setiap tokoh wayang perempuan digambarkan dengan ...


...
Workshop Membuat Poster Pendidikan dan Koleksi MPI UNY

by museum || 09 Maret 2021

Di masa pandemi ini banyak museum yang tutup dan tidak menerima kunjungan sementara. Duta Museum DIY harus tetap mempromosikan museum dengan mengadakan acara Jumpa Sahabat Museum melalui berbagai ...


...
Duta Museum DIY : Free Modelling Class Museum Tembi Rumah Budaya

by museum || 16 Maret 2021

Pada hari Jum'at, 12 Maret 2021 telah berlangsung kegiatan "Free Modelling Class" yang diinisiasi oleh Jossephine Daniella Iki selalu Duta Museum Untuk DIY 2020 untuk Museum Tembi Rumah Budaya. ...





Copyright@2024

Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta