by museum|| 08 Juni 2022 || || 1.336 kali
Crystal healing jadi sorotan akhir-akhir ini karena dipercaya sebagai obat bagi hati yang lara. Dari batu Kuarsa, Osidian, hingga Ruby laku keras untuk keperluan meditasi. Di Museum Geoteknologi Mineral UPN Veteran Yogyakarta juga terdapat beberapa jenis crystal healing yang bisa kita lihat loh. Nah, kira-kira bagaimana ya cara kerja batu-batu ini untuk kesehatan mental kita?
Tapi sebelum kita bahas lebih lanjut, apa sih sebenarnya crystal healing itu?
Michelle Roques-O’Neil, seorang ahli yang sudah berkecimpung di dunia kristal selama 20 tahun, menjelaskan bahwa kristal adalah kombinasi mineral yang berbeda-beda yang dapat membantu membersihkan, menyeimbangkan, dan mengembalikan kondisi jiwa melalui kinerja sistem bioenergi yang ada dalam tubuh kita.
Judy Hall, dalam bukunya The Little Book of Crystal, juga menuliskan tentang kristal yang disebut sebagai “pola energi yang stabil dan tidak berubah, yang mana setiap batu memiliki frekuensi dan resonansi energi yang unik”. Oleh karena itu, setiap kristal mempunyai khasiatnya tersendiri untuk memberikan “harmoni” pada tubuh manusia yang energinya tidak stabil.
Lalu, kenapa sih banyak orang yang menggunakan crystal healing?
Dilansir oleh Washington Post, Peter Heaney (Profesor Ilmu Mineral di Pennsylvania State University) mengatakan bahwa belum ada penelitian yang mendukung tentang penggunaan kristal dan batuan dalam bidang kesehatan. Terlepas dari itu, banyak praktisi kesehatan menggunakan crystal healing sebagai solusi alternatif dan ternyata banyak juga orang yang mempercayai kemampuan dan manfaat crystal healing untuk tubuh, jiwa, dan pikiran mereka. Bahkan, dalam budaya-budaya kuno seperti Mesir, Yunani, dan Cina, kristal mempunyai khasiat-khasiat tersendiri dalam hal penyembuhan.
Beberapa peneliti mengatakan bahwa kesembuhan yang dialami pasien atas cara alternatif ini akibat efek plasebo, yakni kesembuhan pasien karena diakibatkan oleh sugesti positif yang ia percayai sendiri. Jadi, banyak orang percaya bahwa crystal healing dapat meningkatkan aliran energi positif dan membantu menghilangkan energi negatif dalam tubuh dan pikiran baik secara fisik maupun emosional.
Seperti yang sudah disebutkan diatas, manfaat setiap kristal pun berbeda-beda. Dari sekian banyak jenis kristal yang dapat digunakan untuk penyembuhan, berikut adalah kristal-kristal yang paling populer digunakan oleh banyak orang:
by museum || 04 Juli 2023
Air merupakan salah satu sumber daya alam yang diperlukan untuk kelangsungan hidup makhluk hidup di bumi. Untungnya, air adalah sumber daya alam terbarukan. Proses pembaharuan air berlangsung dalam ...
by museum || 02 Juni 2022
Batik merupakan karya bangsa Indonesia yang terdiri dari perpaduan antara seni dan teknologi oleh leluhur bangsa Indonesia, yang membuat batik memiliki daya tarik adalah karena batik memiliki corak ...
by museum || 24 Oktober 2022
Raden Ayu Lasminingrat terlahir dengan nama Soehara pada than 1843, merupakan putri seorang Ulama/Kyai, Penghulu Limbangan dan Sastrawan Sunda, Raden Haji Muhamad Musa dengan Raden Ayu Ria. Lasmi ...
by museum || 24 Mei 2022
Raden Dewi Sartika dilahirkan tanggal 4 Desember 1884 di Cilengka, Jawa Barat, puteri Raden Somanagara dari ibu Raden Ayu Rajapermas. Dewi Sartika menumpuh Pendidikan di Cicalengka. Di sekolah ia ...
by museum || 18 September 2023
Limbah merupakan masalah besar yang dirasakan di hampir setiap negara. Jumlah limbah akan semakin bertambah seiring berjalannya waktu. Permasalahan sampah timbul dari berbagai sektor terutama dari ...
by museum || 03 Maret 2021
Halo Sahabat MuseumKeterlibatan perempuan di berbagai bidang turut dikemas dalam lakon pewayangan. Mulai dari berperang, berpolitik, dan berkeluarga. Setiap tokoh wayang perempuan digambarkan dengan ...
by museum || 09 Maret 2021
Di masa pandemi ini banyak museum yang tutup dan tidak menerima kunjungan sementara. Duta Museum DIY harus tetap mempromosikan museum dengan mengadakan acara Jumpa Sahabat Museum melalui berbagai ...
by museum || 16 Maret 2021
Pada hari Jum'at, 12 Maret 2021 telah berlangsung kegiatan "Free Modelling Class" yang diinisiasi oleh Jossephine Daniella Iki selalu Duta Museum Untuk DIY 2020 untuk Museum Tembi Rumah Budaya. ...