Peran Museum Dr.Yap Prawirohusodo di Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2022 “Peran Museum Dalam Terapi Aktivitas, Ayo ke Museum, Kita Healing!”

by museum|| 06 Januari 2023 || || 446 kali

...

Hari Kesehatan Nasional (HKN) diperingati pada tanggal 12 November setiap tahunnya. Hari Kesehatan Nasional 2022 telah memasuki tahun ke-58. Setelah selama 2 tahun lebih mengalami masa suram karena pandemi COVID-19, dan kini perlahan mulai menuju ke kepulihan, pemerintah mengusung tema 'Bangkit Negeriku Sehat Indonesiaku' untuk Hari Kesehatan Nasional 2022. Dengan tema itu diharapkan Hari Kesehatan Nasional 2022 tahun ini bisa menjadi momentum untuk membangkitkan Indonesia khususnya di sektor kesehatan agar bisa kembali pulih setelah 2 tahun lebih dalam kesakitan. Indonesia tentunya sudah belajar dari pandemi global COVID-19 yang sempat membuat bangsa ini mengalami kelimbungan dan panik dalam sektor kesehatan.

Museum Dr.Yap Prawirohusodo sebagai salah satu museum yang banyak mengkoleksi alak kedokteran Kesehatan Mata dan turut berpartisipasi dalam memperingati hari Kesehatan Nasional (HKN) Tahun 2022 dengan mengadakan Live Instagram OPTIK#4 yang bertema “Peran Museum dalam Terapi Aktivitas, Ayo Ke Museum, Kita Healing!. Makna Sehat tidak hanya sehat dilihat dari sehat secara fisik melainkan sehat secara mental. Museum salah satu tempat untuk beredukasi sambal berekreasi. Museum juga memberikan ruang untuk masyarakat atau komunitas dalam menunjang aktivitas seperti ruang untuk berdiskusi, belajar, promosi Kesehatan/promosi museum bahkan spot foto yang instagramable banyak sekali kita jumpai. Dengan berkunjung ke museum seseorang akan merasakan senang karena kunjungan atau rekresi kali ini tidak sendiri melainkan dengan kehadiran edukator museum yang menambah kunjungan museum makin seru dan asyik sehingga pengunjung semakin terfasilitasi saat berkunjung ke museum. bagi sebagian orang kunjungan museum akan terkesan membosankan tetapi itu tidak terbukti bagi komunitas penyintas Gagal Ginjal Yogyakarta dimana mereka sangat senang dan bahagia ketika berkunjung ke Museum Dr.Yap Prawirohusodo.

Hal ini menunjukan bahwa perkembangan museum juga berperan dalam terapi aktivitas khusunya bagi kelompok penyintas gagal ginjal Yogyakarta. Sharing atau Obrolan paling Terkini dan Apik atau disingkat OPTIK#4 kali ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 26 November 2022 Pukul 13.30-14.50 WIB dan dilaksanakan secara online melalui Live Instagram Museum Dr.Yap Prawirohusodo. Pada Live IG OPYIK#4 kali ini dipandu oleh fasilitator seorang penyintas Gagal Ginjal (Nurkhasanah) dan Moderator Imam Fungani (Duta Museum DIY 2022 untuk Museum Dr.Yap Prawirohusodo). Pengalaman ini langsung dibagikan oleh seorang penyintas gagal ginjal yang merasakan langsung peran museum dalam proses perawatan penyakitnya dan membantu dalam terapi aktivitas.

Pengalaman penyintas gagal ginjal kronis yang di informasikan langsung menjadikan antusias peserta Live IG OPTIK#4 dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan oleh sahabat museum Dr.yap melalui kolom komentar. Kesan dan Pesan sahabat museum Dr.Yap yang mengikuti kegiatan OPTIK#4 yaitu semoga museum Dr.Yap tetap terus membuat kegiatan yang update dn terkini sehingga sahabat museum Dr.Yap tetap terus update ilmu dengan balutan konsep koleksi museum. Harapannya dengan adanya kegiatan yang dilaksanakan setiap bulananya oleh Museum Dr.Yap Prawirohusodo bisa berpartisipasi dalam pengembangan keilmuan serta update trend yang sedang terjadi pada zaman milenial ini. Kegiatan sharing ilmu seperti talkshow ini dapat terus dilaksanakan karena sangat besar manfaatnya untuk masyarakat umum terutama untuk sahabat museum Dr.Yap Prawirohusodo.

Imam Fungani Duta Museum untuk Museum Dr.Yap Prawirohusodo.

Berita Terpopuler


...
Siklus Air: Definisi, Proses, dan Jenis Siklus Air

by museum || 04 Juli 2023

Air merupakan salah satu sumber daya alam yang diperlukan untuk kelangsungan hidup makhluk hidup di bumi. Untungnya, air adalah sumber daya alam terbarukan. Proses pembaharuan air berlangsung dalam ...


...
Batik Kawung

by museum || 02 Juni 2022

Batik merupakan karya bangsa Indonesia yang terdiri dari perpaduan antara seni dan teknologi oleh leluhur bangsa Indonesia, yang membuat batik memiliki daya tarik adalah karena batik memiliki corak ...


...
Raden Ayu Lasminingrat Tokoh Intelektual Pertama

by museum || 24 Oktober 2022

Raden Ayu Lasminingrat terlahir dengan nama Soehara pada than 1843, merupakan putri seorang Ulama/Kyai, Penghulu Limbangan dan Sastrawan Sunda, Raden Haji Muhamad Musa dengan Raden Ayu Ria. Lasmi ...


...
Pahlawan Perintis Pendidikan Perempuan Jawa Barat Raden Dewi Sartika (1884-1947)

by museum || 24 Mei 2022

Raden Dewi Sartika dilahirkan tanggal 4 Desember 1884 di Cilengka, Jawa Barat, puteri Raden Somanagara dari ibu Raden Ayu Rajapermas. Dewi Sartika menumpuh Pendidikan di Cicalengka. Di sekolah ia ...


...
Limbah Industri: Jenis, Bahaya dan Pengelolaan Limbah

by museum || 18 September 2023

Limbah merupakan masalah besar yang dirasakan di hampir setiap negara. Jumlah limbah akan semakin bertambah seiring berjalannya waktu. Permasalahan sampah timbul dari berbagai sektor terutama dari ...



Berita Terkait


...
SEMINAR PARTISIPASI PEREMPUAN DALAM TOKOH PEWAYANGAN NUSANTARA: JEJAK, PERAN, DAN RELEVANSI

by museum || 03 Maret 2021

Halo Sahabat MuseumKeterlibatan perempuan di berbagai bidang turut dikemas dalam lakon pewayangan. Mulai dari berperang, berpolitik, dan berkeluarga. Setiap tokoh wayang perempuan digambarkan dengan ...


...
Workshop Membuat Poster Pendidikan dan Koleksi MPI UNY

by museum || 09 Maret 2021

Di masa pandemi ini banyak museum yang tutup dan tidak menerima kunjungan sementara. Duta Museum DIY harus tetap mempromosikan museum dengan mengadakan acara Jumpa Sahabat Museum melalui berbagai ...


...
Duta Museum DIY : Free Modelling Class Museum Tembi Rumah Budaya

by museum || 16 Maret 2021

Pada hari Jum'at, 12 Maret 2021 telah berlangsung kegiatan "Free Modelling Class" yang diinisiasi oleh Jossephine Daniella Iki selalu Duta Museum Untuk DIY 2020 untuk Museum Tembi Rumah Budaya. ...





Copyright@2025

Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta