by museum|| 02 September 2024 || || 241 kali
Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY melalui Seksi Permuseuman menyelenggarakan Workshop Permuseuman DIY dengan tema Museum Menguatkan Jati Diri dan Pendidikan Bangsa. Workshop Permuseuman DIY ini diselenggarakan pada tanggal 28 Agustus 2024 di Hotel Porta By Ambarukmo Jl. Colombo No.7, RT.01/RW.01, Samirono, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman dan dibuka oleh Kepala Dinas Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY, Dian Lakshmi Pratiwi S.S., MA..
Kebudayaan dan museum didukung oleh dasar hukum yang kuat yaitu UU No. 11 tahun 2010 tentang Cagar Budaya dan UU No. 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan. Lebih lanjut tentang UU Keistimewaan DIY yang diatur dalam UU No. 13 Tahun 2012. PP 66 Tahun 2015 yang mengatur tentang Permuseuman, dan Perdais No 3 Tahun 2017 tentang Kebudayaan yang menyebutkan Permuseuman (bangunan, koleksi, dan segala hal terkait kebendaan di museum) merupakan bagian dari warisan budaya/cagar budaya dan/atau benda bernilai budaya.
Museum merupakan bagian dari keistimewaan DIY terlebih di bulan Agustus, tepatnya tanggal 31, diperingati sebagai Hari Keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta. Momentum suasana Hari Keistimewaan ini, dapat digunakan dengan sebaik-baiknya untuk mewujudkan museum yang berkualitas dan istimewa lewat kegiatan di pagi hari ini.
Pada Kesempatan kali ini, acara Workshop Permuseuman DIY yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY didanai oleh Dana Keistimewaan Tahun 2024 dan bekerja sama dengan Ikatan Ahli Arkeologi Indonesia (IAAI) Komisariat Daerah DIY - Jawa Tengah menghadirkan narasumber yang berkompeten dari bidangnya diantaranya Dr. Tjahjono Prasodjo, M.A. dari Fakultas Ilmu Budaya UGM, Retna Dyah Radityawati, S.S. M.Hum. dari Museum Kartini Rembang dan Haris Rahmanendra, S.S. MA. dari Museum dan Cagar Budaya. “Dengan menggandeng IAAI, diharapkan komunitas dapat lebih berkontribusi dan berperan dalam memajukan dunia permuseuman” ungkap Dian Lakshmi Pratiwi S.S., MA. Harapannya agar IAAI dapat memberikan sumbangsih pemikiran bagi pemajuan permuseuman di DIY sehingga ke depan dapat bersinergi antara IAAI dengan Pemda DIY.
Pemerintah juga mendorong para Ahli Arkeologi (IAAI) untuk dapat lebih aktif turut serta membangun museum dengan menyusun rancangan materi edukasi yang tepat sesuai dengan kebutuhan museum. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan membawa dampak bagi peserta yaitu mendapatkan pemahaman yang komprehensif terkait materi menarasikan koleksi, memperkaya pengetahuan tentang perumusan program publik dan menerapkannya secara praktis, membuat contoh kegiatan untuk pengunjung, dan meningkatkan kemampuan dalam pemanfaatan hasil-hasil kajian koleksi museum.
by museum || 04 Juli 2023
Air merupakan salah satu sumber daya alam yang diperlukan untuk kelangsungan hidup makhluk hidup di bumi. Untungnya, air adalah sumber daya alam terbarukan. Proses pembaharuan air berlangsung dalam ...
by museum || 02 Juni 2022
Batik merupakan karya bangsa Indonesia yang terdiri dari perpaduan antara seni dan teknologi oleh leluhur bangsa Indonesia, yang membuat batik memiliki daya tarik adalah karena batik memiliki corak ...
by museum || 24 Oktober 2022
Raden Ayu Lasminingrat terlahir dengan nama Soehara pada than 1843, merupakan putri seorang Ulama/Kyai, Penghulu Limbangan dan Sastrawan Sunda, Raden Haji Muhamad Musa dengan Raden Ayu Ria. Lasmi ...
by museum || 12 September 2022
Malahayati adalah salah seorang perempuan pejuang yang berasal dari Kesultanan Aceh. Sebagai perempuan yang berdarah biru, pda tahun 1585-1604, ia memegang jabatan Kepala Barisan Pengawal Istana ...
by museum || 24 Mei 2022
Raden Dewi Sartika dilahirkan tanggal 4 Desember 1884 di Cilengka, Jawa Barat, puteri Raden Somanagara dari ibu Raden Ayu Rajapermas. Dewi Sartika menumpuh Pendidikan di Cicalengka. Di sekolah ia ...
by museum || 27 Januari 2020
Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY melalui Seksi Permuseuman telah memulai seleksi administrasi Pemilihan Duta Museum DIY tahun 2019 pada tanggal 21 Januari 2019. Dari Seleksi Administrasi ...
by museum || 04 Februari 2021
Selasa 2 Februari 2021, Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY melalui Seksi Permuseuman mengadakan rapat koordinasi dengan Barahmus DIY dalam rangka pembuatan buletin permuseuman 2021. Pada tahun ...
by museum || 04 Februari 2021
source pic : https://kebudayaan.jogjakota.go.id/detail/index/858 Jogja selain merupakan kota pendidikan , kini juga merupakan Daerah Istimewa. Daerah yang menyimpan banyak sejarah, budaya dan ...