SITUS MAKAM GIRIGONDO

by admin|| 01 April 2012 || 44.566 kali

...

Kompleks makam ini pertama kali digunakan sebagai makan KGPAA Paku Alam V, yaitu pada bulan September 1900. Ini nampak pada prasasti yang terdapat pada gapura makam di teras I. Kompleks makam ini secara garis besar dibagi menjadi 6 teras, dan tiap-tiap teras dihubungkan dengan tangga. Pada teras I (yang paling tinggi) dikelilingi tembok dan pagar besi setinggi 2,40 m dengan gapura masuk dan pintu gerbang dari besi. Pada gapura masuk tersebut terdapat simbul Pakualaman dan tulisan jawa yang berbunyi GIRIGONDO. - Pada teras I yang berukuran 3,2 x 2,155 m ini dimakamkan keluarga Paku Alaman (istri, anak dan menantu) sebanyak 32 makam. Teras II terletak di sebelah Selatan teras I, dihubungkan dengan tangga naik berjumlah 21 anak tangga, terdapat 8 buah makam. Teras III, masih terdapat lahan kosong, dan baru terdapat 2 buah makam. Teras IV, terdapat 3 buah makam yang merupakan kerabat jauh Paku Alaman. Teras V masih kosong. Teras VI, terdiri dari bagian Barat dan Timur, bagian Barat baru terisi 2 buah makam, bagian Timur terdapat 7 buah makam. Makam ini terletak di dusun Girigondo, Kalurahan Kaligintung, Kecamatan Temon, Kabupaten Kulon Progo. Fasilitas : - Area parkir - Masjid

Artikel Terpopuler


...
Istilah - Istilah Gamelan dan Seni Karawitan

by admin || 07 Maret 2014

Ada-ada. Bentuk lagu dari seorang dhalang, umumnya digunakan dalam menggambarkan suasana yang tegang atau marah, hanya diiringi dengan gender.    Adangiyah. Nama dari jenis ...


...
Istilah- Istilah Gerakan Tari  Gaya  Yogyakarta

by admin || 05 Maret 2014

Ngithing. Posisi tangan dengan mempertemukan ujung jari tengah ibu jari membentuk lingkaran, sedangkan jari-jari lainnya agak diangkat keatas dengan masing-masing membentuk setengah ...


...
Kanjeng Raden Tumenggung Madukusumo

by admin || 04 Maret 2014

Kanjeng Raden Tumenggung Madukusumo. Dilahirkan pada tanggal 22 Maret 1899 di Yogyakarta Putera Ngabehi Prawiroreso ini pada tahun 1909 tamat Sekolah Dasar di Gading dan Tahun 1916 masuk menjadi abdi ...



Artikel Terkait


...
MAKAM DAN MASJID BANYUSUMURUP

by admin || 01 April 2012

Makam Banyusumurup merupakan kompleks makam Pangeran Pekik sekitar abad 17 (Pangeran Pekik adalah putera Pangeran Surabaya yang dinikahkan dengan adik Sultan Agung, yaitu Ratu Pandansari, yang ...


...
Makam Kotagede

by admin || 01 April 2012

Kotagede yang sering disebut juga Sargede terletak kurang lebih lima kilometer di sebelah tenggara Yogyakarta. Di kota ini wisatawan dapat mengunjungi makam Raja-raja Mataram seperti Sutowijoyo atau ...


...
Makam Imogiri

by admin || 01 April 2012

Makam ini terletak di atas bukit yang indah kira-kira 12 km dari Yogyakarta, di sana terdapat makam Sultan Agung Hanyokrokusumo, raja ketiga Kerajaan Mataram Islam, yang terletak di puncak bukit. ...





Copyright@2024

Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta