by admin|| 21 April 2019 || || 1.835 kali
Jum'at, 19 April 2019 Sanggar Omah Cangkem mewakili Tim Kesenian D.I Yogyakarta tampil di ajang Konser Karawitan Anak Indonesia 2019 yang diselenggarakan oleh Kemendikbud di Gedung Kesenian Jakarta. 10 Anak Binaan sanggar tersebut tampil membawakan pertunjukan berjudul Dolan - dolan. Dolan artinya bermain atau bepergian. Dolan - dolan yang dimaksud disini adalah bermain - main dan bergembira tanpa beban, akan tetapi di balik kegembiraan itu anak - anak juga sedang belajar sesuatu hal tentang hidup. Personil yang terlibat dalam acara ini yaitu Jagad Mellian Teja Ndaru (penata Musik), Pardiman Joyonagoro (Penata Artistik), Pemusik : Arga Yudha Ardana, Angelina Gracia Almasisy, Bilqis Hibba Layla, Dhandang G. Tirto Segoro, Hilarius M. Cetta Yuwana, Hilaria Nadine Kyra Yuwana, Gendisraya Harmoni, Nur Hikmatul Uslifah, Wulan Tania Sophia N. H, Skolastika Valent C. Putri.
Sebanyak 28 Propinsi di Indonesia Tampil dalam acara Konser Karawitan Anak Indonesia yang digelar pada tanggal 19 - 21 April 2019 di Gedung Kesenian Jakarta. Peserta yang tampil pada Jum'at ,19 April 2019 yaitu : D.I Yogyakarta, Kalimantan Selatan, Papua, Sulawesi Barat, Bali, Bengkulu, Lampung, Sulawesi Tengah, Riau, Jawa Barat. Sabtu, 20 April 2019 Sumatera Utara, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Selatan, Kalimantan Tengah, Jambi, Banten, Jawa Tengah, Aceh, Kalimantan Timur, DKI Jakarta, Sulawesi Utara. Minggu, 21 April 2019 Gorontalo, Bangka Belitung, Sulawesi Tenggara, Kalimantan Utara, Nusa Tenggara Barat, Maluku Utara dan Jawa Timur. Hadir tim pengamat dalam acara ini yaitu : Suhendi Afryanto, Gilang Ramadhan, Bens Leo, Embi C. Noer dan Jabatin Bangun.
Minggu, 21 April 2019 tiba saat Pengumuman nominasi penghargaan 10 Pemusik terpilih, 10 Penata Musik terpilih, 5 Penata Artistik terpilih, dan 5 penyaji terpilih diumumkan oleh tim pengamat. D.I Yogyakarta diraih oleh Ananda Arga Yudha Ardana yang terpilih sebagai Pemusik Terpilih. Dalam penyajiannya Ananda Arga Yudha Ardana tampil membawakan instrumen kendang. Di Usianya yang masih muda Ananda Arga Yudha Ardana mampu memainkan kendang dengan penuh semangat, semoga dengan prestasi yang diraih akan lebih meningkatkan minat dan kreatifitas Ananda Arga Yudha Ardana untuk lebih berkreasi dalam bidang seni.
by museum || 04 Juli 2023
Air merupakan salah satu sumber daya alam yang diperlukan untuk kelangsungan hidup makhluk hidup di bumi. Untungnya, air adalah sumber daya alam terbarukan. Proses pembaharuan air berlangsung dalam ...
by museum || 02 Juni 2022
Batik merupakan karya bangsa Indonesia yang terdiri dari perpaduan antara seni dan teknologi oleh leluhur bangsa Indonesia, yang membuat batik memiliki daya tarik adalah karena batik memiliki corak ...
by museum || 24 Oktober 2022
Raden Ayu Lasminingrat terlahir dengan nama Soehara pada than 1843, merupakan putri seorang Ulama/Kyai, Penghulu Limbangan dan Sastrawan Sunda, Raden Haji Muhamad Musa dengan Raden Ayu Ria. Lasmi ...
by museum || 12 September 2022
Malahayati adalah salah seorang perempuan pejuang yang berasal dari Kesultanan Aceh. Sebagai perempuan yang berdarah biru, pda tahun 1585-1604, ia memegang jabatan Kepala Barisan Pengawal Istana ...
by museum || 24 Mei 2022
Raden Dewi Sartika dilahirkan tanggal 4 Desember 1884 di Cilengka, Jawa Barat, puteri Raden Somanagara dari ibu Raden Ayu Rajapermas. Dewi Sartika menumpuh Pendidikan di Cicalengka. Di sekolah ia ...
by admin || 26 Februari 2019
Sarasehan Penghargaan Seniman Budayawan dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 26 Februari 2019 diRuang Bima, Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan). Peserta sarasehan terdiri dari Dinas Kebudayaan ...
by admin || 04 Maret 2019
Pada tahun 2019,Pemerintah Daerah melalui Dinas Kebudayaan DIY akan menyelenggarakan Penghargaan Seniman dan Budayawan. Sarasehan yang dilaksanakan pada Senin, 04 Maret 2019ini adalah bagian ...
by admin || 28 April 2019
Minggu, 28 April 2019 Kontingen Kabupaten Bantul meraih penghargaan Terbaik I dalam acara Festival Karawitan Putri Gaya Yogyakarta Antar Kabupaten Dan Kota Se DIY Tahun 2019 yang selenggarakan oleh ...