Rehabilitasi SD Negeri Butuh di Kulon Progo Pada Tahun 2013

by pamongbudaya|| 18 September 2020 || || 861 kali

...

Bangunan Sekolah Dasar (SD) Negeri Butuh terletak di tepi jalan Sentolo-Brosot, sekitar 3 km ke arah selatan dari Tugu Pensil yang ada di tepi jalan raya Yogya-Purworejo di Kecamatan Sentolo, Kulon Progo. SD ini terletak di barat jalan, di  Pedukuhan Butuh, Desa Bumirejo, Kecamatan Lendah, Kabupaten Kulon Progo. Menurut https://kebudayaan.kemdikbud.go.id/bpcbyogyakarta/, sekolah ini merupakan salah satu sekolah Kasultanan yang didirikan di wilayah Kulon Progo pada tahun 1916. Sejak awal didirikan, kemudian pada masa penjajahan Jepang hingga saat ini, fungsi bangunan tersebut masih sama yaitu sebagai sekolah setingkat Sekolah Dasar. Hanya pada masa perang kemerdekaan, bangunan ini juga difungsikan sebagai markas bagi pejuang di wilayah ini.      

Pada tahun 2013 Dinas Kebudayaan DIY melakukan rehabilitasi pada bangunan ini. Sasaran pekerjaan rehabilitasi adalah pada bangunan induk, yaitu bangunan lama yang terlihat dari jalan. Di samping bangunan ini, terdapat juga bangunan baru yang terletak di belakang bangunan ini tetapi tidak menjadi sasaran pekerjaan karena bukan bangunan warisan budaya/cagar budaya. Pekerjaan rehabilitasi yang dilakukan antara lain adalah pembongkaran bubungan dan genteng untuk diganti dengan yang baru, penggantian konstruksi atap yang rusak (kayu reng, kayu usuk dan beberpa kayu lainnya), pembongkaran kisi-kisi kayu untuk diganti kawat strimin pada ventilasi di atas dinding, perbaikan rangka plafon, pemasangan plafon kalsiboard yang dilapis anyaman bambu bagian kulit (gedhek kulitan), pemasangan ubin tegel abu-abu ukuran 20x20 cm, pemasangan/penggantian instalasi listrik dan pengecatan. 

Kondisi bangunan SD Negeri Butuh pada saat dilakukan penggantian genteng penutup atap dapat dilihat pada foto yang menyertai tulisan ini. Bagian kiri adalah kondisi setelah diganti dan di bagian kanan adalah kondisi ketika genteng lama sudah diambil dan genteng baru belum dipasang. (DD)

Artikel Terpopuler


...
Istilah - Istilah Gamelan dan Seni Karawitan

by admin || 07 Maret 2014

Ada-ada. Bentuk lagu dari seorang dhalang, umumnya digunakan dalam menggambarkan suasana yang tegang atau marah, hanya diiringi dengan gender.    Adangiyah. Nama dari jenis ...


...
Istilah- Istilah Gerakan Tari  Gaya  Yogyakarta

by admin || 05 Maret 2014

Ngithing. Posisi tangan dengan mempertemukan ujung jari tengah ibu jari membentuk lingkaran, sedangkan jari-jari lainnya agak diangkat keatas dengan masing-masing membentuk setengah ...


...
Kanjeng Raden Tumenggung Madukusumo

by admin || 04 Maret 2014

Kanjeng Raden Tumenggung Madukusumo. Dilahirkan pada tanggal 22 Maret 1899 di Yogyakarta Putera Ngabehi Prawiroreso ini pada tahun 1909 tamat Sekolah Dasar di Gading dan Tahun 1916 masuk menjadi abdi ...



Artikel Terkait


...
Pekerjaan Bangunan Pelindung Pada Kegiatan Rehabilitasi Cagar Budaya

by admin || 23 September 2019

Ketika ada kegiatan pembangunan baik itu berupa gedungmaupun prasarana lain seperti jalan dan jembatan, kita hampir selalu melihat bidang pembatas yang membatasi antara area yang bisa dilalui umum ...


...
"Pre Construction Meeting" pada kegiatan Rehabilitasi Bangunan Cagar Budaya

by admin || 23 September 2019

Pre Construction Meeting atau juga disebut dengan rapat persiapan pelaksanaan kontrak, adalah rapat koordinasi yang dilakukan setelah penandatanganan kontrak dan sebelum pelaksanaan kegiatan ...


...
Pameran Cagar Budaya

by admin || 23 September 2019

Pameran tentang cagar budaya dilakukan dengan beberapa tujuan antara lain adalah pengenalan tentang cagar budaya kepada masyarakat, pemberian informasi mengenai cara-cara pelestarian cagar budaya dan ...





Copyright@2024

Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta