YOGYA (KRjogja.com) - Penyelenggaraan Pasar Malam Perayaan Sekaten (PMPS) 2016 sudah mengakomodir tiga unsur, yaitu religi, budaya dan ekonomi. Namun hendaknya ruh Sekaten untuk syiar Islam yang berarti sisi religi, tidak boleh dilalaikan.  

"Memang ada unsur religi seperti pengajian dan hiburan. Tapi seyogianya unsur religi itu bisa diperbanyak, karena memang religi menjadi unsur utama dalam Sekaten," tutur budayawan KRT Akhir Lusono kepada KRjogja.com, Selasa (29/11/2016).

Menurut Akhir, konten religi tidak harus dengan khusus menghadirkan sajian yang lekat konten Arab. Namun dapat dengan memperbanyak slot untuk tampilnya seni budaya bernapaskan Islami, yang selaras dengan ruh Sekaten.  

"Melihat awal adanya Sekaten, karena untuk syiar Islam. Jadi sudah semestinya nilai keislaman juga menjadi prioritas tanpa harus menghilangkan konten yang lain," tegas Akhir. (*)