by admin|| 11 April 2019 1.198 kali
Salam sahabat museum... museum dihatikuKembali lagi bersama pojok kamus (kamis museum) kali ini kita akan membahas sedikit koleksi yang ada di Museum DR Yap Prawirohusodo.Sedikit informasi Museum DR Yap Prawirohusodo berada di dalam kawasan RS Mata dr Yap di Yogyakarta. Nama pendiri RS ini adalah DR. Yap Hong Tjoen. Beliau menempuh pendidikan di Leiden Belanda pada tahun 1911. Beliau datang ke Indonesia dan mengabdikan diri sebagai relawan dokter. Beliau di bantu oleh beberapa pihak untuk ...
by admin|| 10 April 2019 308 kali
Melibatkan Perempuan Milenial, Sebanyak 20 karya seni ditampilkan dalam pameran seni rupa Tribute to OHD "80 nan Ampuh" di Bentara Budaya, Kotabaru, Yogyakarta,Seniman muda tersebut , Ajeng Pratiwi, Anis Kurniasih, Anjani Citra A, Aurora Santika, Deidra Mesayu, Dhiasasih Ulupi, Diana Puspita Putri, Dini Nur Aghnia, Elisa Faustina, Hanggita Dewi, Harindarvati, Ipeh Nur, Meliantha Muliawan, Melta Desyka, Mutiara Rismawari, Novelia Hafidzoh, Rara Kuastra, Reza Prastica Hasibuan, Triana Nurmaria ...
by admin|| 10 April 2019 1.003 kali
Para Pesiunan :2049 “Teater Gandrik” 2 hari berturut-turut petas di Taman Budaya Yogyakarta pada tangal 8 dan 9 Arpil 2019, mampu membawa penonton hanyut mengikuti cerita. Lakon ini bercerita tentang para pensiunan yang ingin menikmati masa tuanya dan menunggu akhir hidupnya dengan tenang. Mereka adalah pensiunan jenderal, politisi, hakim, dan pensiunan lainnya. Pertunujukan ini sangat menarik dengan cerita yang sangat segar dan mengangkat isu-isu nasional saat ini. Setelah pentas di ...
by admin|| 10 April 2019 214 kali
Dinas Kebudayaan (Kudha Kabudayan) DIY, membuat wadah untuk desa/kelurahan Budaya se DIY dalam Pentas Selasa Wage bertempat di Plaza Monumen Serangan Oemoem 1 Maret Yogyakarta, pada tanggal 9 April 2019. Kegitan ini bekerjasama dengan Dinas Koperasi dan UMKM serta Dinas Perdagangan dalam menampilkan produk unggulan di kerajinan dan kuliner. Pentas Selasa wage menampilkan unggulan-unguran perwakilan desa / kelurahan budaya se DIY meliputi seni, kuliner seta kerajinan, even ini dilaksanakan ...
by admin|| 10 April 2019 1.077 kali
Sepintas, es dawet yang tampak segar mengundang selera ini, seperti umumnya es dawet lainnya, terbuat dari tepung beras. Ternyata, ibu-ibu kelompok wanita tani Dhuawar. di Dusun Kroco,desa budaya Sendangsari, Kecamatan Pengasih, Kabupaten Kulon Progo, berprakarsa membuat dawet dari bahan baku daun pisang. Di sana, daun pisang kluthuk demikian banyak/berlimpah. Jika dijual, hanya laku dengan harga murah. Kemudian, kelompok ibu-ibu tersebut menemukan cara terobosan untuk mengakali daun pisang ...
by admin|| 10 April 2019 1.372 kali
Berdasarkan keterangan pada prasasti yang ditemukan (sayang, tidak diketahui waktu ditemukannya) di perempatan depan Pasar Bendungan, yang dulu merupakan kantor kawedanan Bendungan, Desa Sogan dibentuk pada 22 Oktober 1912. Pada prasasti itu tertulis, ”Pengetan 25 tahoen tatanan kaloerahan distr Sogan, 22/10-1912−22/10-1937”. Keterangan ini diketahui Indro Kurnianto sejak menjabat sebagai kepala desa pada 2014.Indro mencari dan menggali informasinya,kemudian disebarluaskan ...
by admin|| 10 April 2019 2.699 kali
Upacara adat babad dalan merupakan sumber daya unggulan desa budaya Giring, dari segi adat tradisi. Menurut kepercayaan masyarakat setempat, upacara adat ini bermula dari cerita bahwa Ki Ageng Giring berebut wahyu degan gagak emprit dengan Ki Ageng Pemanahan.Dari sini, kemudian memunculkan tempat-tempat di Desa Giring yang dipercaya masyarakat, berasal dari rangkaian peristiwa tersebut. Kala itu, wahyu degan gagak emprit didapat Ki Ageng Giring, dan dia bersiap untuk meminum degan, dengan ...
by admin|| 10 April 2019 1.162 kali
Tirakatan pada malam sebelumnya, labuhan Parangkusumo, mangayubagya hajad dalem, dimaksudkan untuk mengharapkan keselamatan ngarsa dalem.Upacara adat ini dilaksanakan pada Setu Legi, 30 Rejeb Be 1952, atau Sabtu, 6 April 2019, di Pemancingan, Parangkusumo, Kretek, Bantul.Upacara labuhan ini melambangkan pertemuan Panembahan Senapati dengan Nyi Rara Kidul, penguasa laut selatan. Sebelum uba rampe dilepaskan di laut, diadakan upacara di Cepuri Parangkusumo, sebagai lambang bahwa abdi dalem ...
by admin|| 10 April 2019 1.064 kali
Delapan desa budaya di Daerah Istimewa Yogyakarta siap mempertunjukkan seni budaya unggulannya, melalui gelar seni budaya Selasa Wagen 2019 putaran pertama, di pelataran Monumen Serangan Umum 1 Maret 1949, pada Selasa, 9 April 2019. Kedelapan desa tersebut adalah Bangunkerto, Banyurejo, dan Argomulyo (Kabupaten Sleman), Katongan, dan Tambakromo (Kabupaten Gunungkidul), Pagerharjo (Kabupaten Kulon Progo), serta Selopamioro, dan Bangunjiwo (Kabupaten Bantul). Mereka diminta tampil apa adanya, ...
by admin|| 10 April 2019 2.909 kali
Serah terima tokoh wayang Bratasena, dari kepala seksi lembaga budaya, Dra. Endang Widuri, mewakili kepala dinas kebudayaan (kundha kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta, kepada dalang Ki Abu Karsono, pada Sabtu malam, 6 April 2019, di Kinahrejo, Umbulharjo, Cangkringan, Sleman, menandakan dibukanya secara resmi gelaran ringgit wacucal, dengan lakon Bima Suci Pandu Swarga. Lakon ini cerita mengenai pathet nem Bima menjadi pandhita, ketika Bima memintakan Pandhu Dewanata, dan Madrim, dinaikkan ...