Perawatan Situs Kedaton 1 di Tahun 2021

by pamongbudaya|| 15 Juni 2021 || || 2.822 kali

...

Situs Kedaton 1 adalah nama yang digunakan untuk menyebut nama tempat ditemukannya peninggalan struktur batu bata dan batu putih yang berada di RT 01,  Dusun Kedaton, Desa Pleret, Kecamatan Pleret, Kabupaten Bantul, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Letaknya sekitar 100 meter di barat daya Kantor Pos Pleret. Berdasarkan kegiatan ekskavasi yang pernah dilakukan oleh Dinas Kebudayaan DIY pada tahun 2008, 2009 dan 2013 maka kesimpulan sementara dari peninggalan struktur yang berada di tempat ini adalah pondasi dari suatu bangunan dan ada pula yang merupakan bagian dari struktur kolam/parit. Jika diinterpretasikan berdasarkan tumpang susun peta/denah kedaton (kraton) Plered dengan lokasi situs ekskavasi, maka lokasi ini diperkirakan merupakan bangsal Sri Manganti.  Kraton Pleret dibangun oleh Sunan Amangkurat I dan mulai ditinggali pada tahun 1569 Jawa (1647 Masehi). Kraton Pleret berakhir pada tahun 1677 M setelah diserbu oleh pasukan Trunajaya.  

Beberapa kegiatan pemeliharaan telah dilakukan oleh Dinas Kebudayaan DIY pada situs ini dalam beberapa tahun terakhir. Tanah tempat peninggalan struktur tersebut berada telah dibeli oleh Pemerintah Daerah DIY dan telah dilakukan pemagaran di sekitar lokasi. Selain itu telah dilakukan pengatapan pada kotak hasil ekskavasi yang memang dibuka untuk menunjukkan keberadaan peninggalan masa lalu yang ada di dalam tanah. Selain pemeliharaan berupa penambahan fasilitas yang ada, pemeliharaan di situs ini juga dilakukan dengan menempatkan juru pelihara. Tugas juru pelihara antara lain adalah menjaga kebersihan situs, merawat peninggalan struktur yang ada agar tidak cepat terjadi kerusakan, dan menjaga keamanan situs.

Pada tahun 2021, kegiatan pemeliharaan yang dilakukan antara lain adalah penataan halaman yang ada dengan pemasangan conblok, pendirian gasebo, pemasangan batu bata untuk penahan lubang galian bekas ekskavasi yang memang dibuka dan pembuatan fasilitas kamar mandi/wc. Mengingat lokasinya berada di tempat yang terdapat peninggalan struktur lama di bawah tanah, maka dalam pembuatan kamar mandi dan perlengkapannya (septic tank dan sumur resapan air kotor) harus berhati-hati. Jika pada saat penggalian tanah untuk septic tank dan sumur resapan air kotor terdapat peninggalan struktur lama di bawah tanah maka lokasi penggalian harus dipindahkan ke tempat yang bebas dari adanya peninggalan struktur lama.

Foto yang menyertai tulisan ini menampilkan conblok yang telah dipasang di sisi selatan dari tempat hasil ekskavasi yang telah diberi atap pada kegiatan pemeliharaan tahun sebelumnya. (DD)

 

Catatan:

Tulisan ini berbeda dari pertama kali ditayangkan pada bulan Juni 2021, karena ada revisi pada keterangan tentang fungsi peninggalan budaya yang ditemukan di tempat ini.

Artikel Terpopuler


...
Istilah - Istilah Gamelan dan Seni Karawitan

by admin || 07 Maret 2014

Ada-ada. Bentuk lagu dari seorang dhalang, umumnya digunakan dalam menggambarkan suasana yang tegang atau marah, hanya diiringi dengan gender.    Adangiyah. Nama dari jenis ...


...
Istilah- Istilah Gerakan Tari  Gaya  Yogyakarta

by admin || 05 Maret 2014

Ngithing. Posisi tangan dengan mempertemukan ujung jari tengah ibu jari membentuk lingkaran, sedangkan jari-jari lainnya agak diangkat keatas dengan masing-masing membentuk setengah ...


...
Kanjeng Raden Tumenggung Madukusumo

by admin || 04 Maret 2014

Kanjeng Raden Tumenggung Madukusumo. Dilahirkan pada tanggal 22 Maret 1899 di Yogyakarta Putera Ngabehi Prawiroreso ini pada tahun 1909 tamat Sekolah Dasar di Gading dan Tahun 1916 masuk menjadi abdi ...



Artikel Terkait


...
Tantangan Pendirian Bangunan di Situs Cagar Budaya

by pamongbudaya || 29 Oktober 2019

Pasal 9 Undang-Undang Republik Indonesia No. 11 Tahun 2010 tentang Cagar Budaya menyebutkan bahwa suatu lokasi dapat ditetapkan sebagai situs cagar budaya apabila 1) mengandung benda cagar budaya, ...


...
Penataan Situs Kauman Pleret di Tahun 2016

by pamongbudaya || 24 Februari 2020

Situs Kauman Pleret/Situs Pleret terletak di Desa Pleret, Kecamatan Pleret, Kabupaten Bantul, sekitar 300 meter di barat laut Pasar Pleret. Situs ini dahulu merupakan masjid agung Keraton Pleret di ...


...
Penataan Situs Kauman Pleret di Tahun 2017

by pamongbudaya || 24 Februari 2020

Situs Kauman Pleret/Situs Pleret terletak di Desa Pleret, Kecamatan Pleret, Kabupaten Bantul, tidak jauh dari lokasi Pasar Pleret. Situs ini dahulu merupakan masjid agung Keraton Pleret di masa ...





Copyright@2024

Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta